Lowokwaru Kota Malang-pagaktvmalangnews.com,Pada Minggu, 27/04/2025, di Selawe Pool and Resto, jalan Sarangan 21, berlangsung acara reuni dan halal bihalal alumni SMA N 5 Malang angkatan 86.
Acara yang digagas hanya tiga minggu sebelum pelaksanaan oleh panitia yang berjumlah delapan orang perempuan tersebut, berjalan meriah dan sukses. Alumnus yang hadir diperkirakan sekitar empat puluh tujuh orang dari enam puluh satu orang yang mendaftar.
Kendati banyak dari mereka yang telah tinggal jauh diluar kota Malang, tidak menyurutkan semangat mereka untuk tetap menghadiri acara tersebut.
Dengan hiburan musik electone dan penampilan para alumnus dari jurusan IPA dan IPS, suasana semakin gayeng dan hangat. Kerinduan akan masa-masa sekolah membuat mereka mencurahkan lewat canda dan tawa bersama.
Ketua panitia, Resna Yuliawati, berharap acara semacam ini akan bisa berlangsung secara konsisten untuk menjaga keakraban dan rasa persaudaraan. " Tujuan dari diadakannya acara ini adalah untuk silaturahmi, temu kangen sekaligus halal bihalal alumni 86 SMA Negeri 5 Malang." Pungkas Resna Yuliawati.
Acara ini diakhiri dengan besalaman antar panitia dan alumnus yang hadir dengan keharuan.
Shirley.Red